Jangan "Mangkir"!! Djarot: Saya Ingin Ngerti Pertarungan Orang Super Kaya - Dreaming Post
Online Media Realiable // Layak dibaca dan perlu!!
Home » , , » Jangan "Mangkir"!! Djarot: Saya Ingin Ngerti Pertarungan Orang Super Kaya

Jangan "Mangkir"!! Djarot: Saya Ingin Ngerti Pertarungan Orang Super Kaya

Written By Dre@ming Post on Kamis, 23 Maret 2017 | 07.56

Djarot: Makanya Penuhi Panggilan Polda Dong, Saya Tunggu Pertarungan Dua Orang Super Kaya Itu
Menanggapi pernyataan Cawagub nomor urut 3 Sandiaga Uno terkait ‘Djarot Tidak Mengerti Urusan Orang Kaya’, Calon Wakil Gubernur DKI petahana Djarot Saiful Hidayat buka suara.

Djarot: Makanya Penuhi Panggilan Polda Dong, Saya Tunggu Pertarungan Dua Orang Super Kaya Itu

Djarot menjelaskan jelas saja dirinya tidak mengerti kasus tersebut lantaran Sandiaga tidak berseteru dengannya.

“Jelas nggak ngerti, kan bukan kita yang berseteru,” ujar Djarot, di GOR Mutiara Ungu Kampung Kramat, Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (22/3/2017).

Oleh karena itu, mantan Wali Kota Blitar itu menyarankan agar pengusaha kaya itu agar memenuhi panggilan penyidik Polda Metro Jaya, bukan ‘mangkir’ dari panggilan.

“Maka, supaya semua orang mengerti ya datang dong,” kata Djarot.

Lebih lanjut politisi PDI Perjuangan itu menegaskan dirinya ‘salut’ pada perseteruan dua orang yang ‘super kaya’ itu.

“Pak Djarot angkat topi, apresiasi atas perseteruan dua orang super kaya,” tegas Djarot.

Namun dari pernyataan Sandiaga, Djarot menilai kasus yang tengah menyeret politisi Gerindra itu benar adanya.

“Berarti memang ada masalah kalau seperti itu,” kata Djarot.

Djarot pun kembali menegaskan dirinya angkat topi atas kekayaan Sandiaga yang ‘super’ itu.

“(Saya) angkat topi, pak Sandiaga sukses punya integritas, sehingga menjadi pengusaha yang super kaya,” tutur Djarot.

Ia pun mengaku tidak sabar menunggu kelanjutan pertarungan dua orang ‘super kaya’ itu.

“Ditunggu-tunggu ya pertarungannya antara dua orang kaya itu” ujar Djarot.











sumber : SNKRI
Share this article :

Visitors Today

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dreaming Post - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Sorga 'n Neraka