Obama Meminta Kongres AS Mengesahkan Serangan ke Suriah - Dreaming Post
Online Media Realiable // Layak dibaca dan perlu!!
Home » , » Obama Meminta Kongres AS Mengesahkan Serangan ke Suriah

Obama Meminta Kongres AS Mengesahkan Serangan ke Suriah

Written By Dre@ming Post on Minggu, 01 September 2013 | 15.36

Obama sendiri mengisyaratkan aksi militer ke Suriah tak akan dimulai dalam minggu ini. Meskipun begitu, dirinya menandaskan bahwa aksi militer ke Suriah sangat diperlukan untuk memberi pelajaran kepada Suriah, yang menurutnya tak terelakkan telah terbukti menggunakan senjata kimia.
Jakarta - Barack Obama serius dengan niatnya untuk menyerang Suriah. Presiden Amerika Serikat (AS) itu mulai melakukan langkah pertama, meminta Kongres AS untuk mengesahkan keputusan untuk menyerang Suriah.

"Saya akan mencari pengesahan untuk menggunakan kekuatan militer dari representasi rakyat Amerika di Kongres," kata Obama sebagaimana dilansir AFP, Minggu (1/9/2013).

Obama menilai perbuatan Presiden Bashar Al Assad terhadap rakyat Suriah sebagai perbuatan yang amat keji. Bashar, menurut AS, telah membunuh lebih dari 1.400 orang lewat serangan senjata kimia pada rakyat Suriah.

Lewat permintaan kepada Kongres, presiden kulit hitam pertama AS ini berharap dapat memastikan dukungan dana untuk berperang di Suriah. Selain itu, langkah ini diharapkannya bisa menata ulang keseimbangan antara Gedung Capitol, tempat Kongres berkantor, dengan pihak Kepresidenan.

Obama optimis akan memenangkan voting di Senat AS. Saat ini, Senat dikontrol oleh kubu Demokrat, namun sejumlah Republikan juga ada di dalamnya. Senator John McCain pun juga sudah berargumen agar AS bereaksi keras terhadap Suriah.

Sementara itu, juru bicara DPR AS (House of Representatives) John Boehner menyatakan dewan akan mendebat ihwal Suriah segera setelah 9 September 2013 saat masa sidang dimulai. Saat ini, DPR AS memang sedang reses musim panas.

Obama sendiri mengisyaratkan aksi militer ke Suriah tak akan dimulai dalam minggu ini. Meskipun begitu, dirinya menandaskan bahwa aksi militer ke Suriah sangat diperlukan untuk memberi pelajaran kepada Suriah, yang menurutnya tak terelakkan telah terbukti menggunakan senjata kimia.

"Kita siap menyerang kapanpun kita mau," ujar Obama.

Konstitusi AS memang mengatur bahwa perkara keputusan perang ditentukan oleh Kongres, bukan presiden. Namun Obama berargumen, serangan militer terbatas seperti yang akan dilancarkan terhadap Suriah tak perlu mendapat pengesahan penuh dari Kongres.

"Penggunaan senjata kimia oleh Suriah membahayakan teman-teman kita di sepanjang perbatasan Suriah, termasuk Israel, Yordania, Turki, Lebanon, dan Irak. Ini bisa memicu eskalasi penggunaan senjata kimia, atau peningkatan kepada kelompok teroris yang ingin menyakiti masyarakat," tutur Presiden AS yang pernah tinggal di Menteng, Jakarta Pusat ini.


sumber : detik
Share this article :

Visitors Today

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dreaming Post - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Sorga 'n Neraka