Ahok : "Ini Nomor HPnya, Apapun Masalahnya Langsung Lapor Ke Saya Saja" - Dreaming Post
Online Media Realiable // Layak dibaca dan perlu!!
Home » , » Ahok : "Ini Nomor HPnya, Apapun Masalahnya Langsung Lapor Ke Saya Saja"

Ahok : "Ini Nomor HPnya, Apapun Masalahnya Langsung Lapor Ke Saya Saja"

Written By Dre@ming Post on Selasa, 14 Maret 2017 | 07.52

"Buat bapak, ibu nomor HP saya tolong catat,0811944728, 081927666999, 085811291966 (sms ke satu nomer saja sesuai kartu yang dipakai agar lebih murah) nggak usah telepon atau ucapkan selamat pagi. Langsung lapor saja mana lansia, mana yang belum dapat KJP, anak sakit, butuh kursi roda, laporkan ijazah nyangkut," kata Ahok.
Calon gubernur Jakarta petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengapresiasi dukungan dari komunitas pendukung Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni jelang pilkada Jakarta putaran kedua.

Ahok berpesan kepada relawan Gerakan Relawan Agus-Sylviana untuk turut serta memperhatikan permasalahan di lingkungan masing-masing sehingga kelak setelah Ahok-Djarot Saiful Hidayat kembali memimpin Jakarta untuk periode kedua, semua persoalan yang teridentifikasi dapat segera ditindaklanjuti pemerintah. "Saya masih gubernur. Kalau lanjut lima tahun lebih gampang kerja. Makanya saya ingin bapak dan ibu bantu mana warga yang belum dapat KJP, BPJS Kesehatan, bantu perhatikan lansia yang kehidupannya susah," ujar Ahok di acara deklarasi Gerakan Relawan Agus-Sylviana di Jalan Talang, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (13/3/2017).

Ahok kemudian menyampaikan nomor telepon yang agar pendukungnya dapat melapor jika mengidentifikasi permasalahan di lingkungan masing-masing.

"Buat bapak, ibu nomor HP saya tolong catat,0811944728, 081927666999, 085811291966 (sms ke satu nomer saja sesuai kartu yang dipakai agar lebih murah) nggak usah telepon atau ucapkan selamat pagi. Langsung lapor saja mana lansia, mana yang belum dapat KJP, anak sakit, butuh kursi roda, laporkan ijazah nyangkut," kata Ahok.

Ahok kemudian menekankan bahwa pemerintah Jakarta akan memperhatikan semua persoalan sosial dan ekonomi warga.

"Misalnya ada atap rumah mau ambruk dia nggak mampu, laporkan, program ganti atap dengan baja ringan gampang, tolong didata," kata Ahok.

"Kalau yang didata nggak pilih saya, saya bantu nggak? Tetap dibantu, ini kan gubernur sampai Oktober 2017," Ahok menambahkan.

Pilkada Jakarta putaran kedua akan dilaksanakan pada 19 April 2017. Pilkada diikuti oleh pasangan Aho-Djarot dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.













sumber : MBS
Share this article :

Visitors Today

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dreaming Post - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Sorga 'n Neraka