![]() |
Zeng Yushan |
JAKARTA - Seorang gadis berusia 19 tahun di Tiongkok memiliki kelainan medis yang langka. Kendati usianya yang sudah memasuki remaja, namun tubuhnya sama seperti anak berusia 7 tahun.
Zeng Yushan lahir di bulan Juni 1994 di Kotapraja Huzhu, di Fushun County, Barat Daya Provinsi Sichuan, Tiongkok.
Diusianya yang ke tujuh, ia didiagnosis menderita tumor di kelenjar hipofisis-nya. Hal itu menyebabkan tubuhnya kekurangan hormon pertumbuhan sehingga tubuhnya tidak bertumbuh.
Kelenjar pituitari yang ditemukan di belakang hidung dan di bawah dasar otak, melepaskan hormon pertumbuhan dan hormon pubertas, di antara yang lainnya langsung ke dalam aliran darah.
Ashley Grossman, profesor tumor endokrinologi di Universitas Oxford, Inggris, mengatakan bahwa tumor pada kelenjar hipofisis merupakan penyakit langka.
"Jika Anda punya tumor hipofisis, maka itu mencegah keluarnya hormon pertumbuhan. Kamu akan terlehat seperti anak kecil dengan bentuk yang sempurna," ucapnya, seperti dikutip dari Dailymail, Selasa (10/2/2015).
"Tanpa pengobatan, wanita ini tidak akan tumbuh sama sekali, tapi dia memiliki usia normal. Ada yang bilang anak-anak tersebut bahkan dapat hidup lebih lama dari yang diharapkan namun itu belum tentu. Tapi di Tiongkok, pengobatan untuk masalah hipofisis tidak tersedia secara rutin kecuali jika anda membayar untuk itu. Pasien hipofisis sering tidak mendapatkan bantuan yang mereka butuhkan," tuturnya.
Orangtua Zeng telah bercerai, dan meninggalkannya bersama ayahnya Yul Wei, 43. Tapi tak lama setelah perceraian itu, ayahnya jatuh sakit. Tidak dapat membayar tagihan, akhirnya ayah dan anak ini berakhir di jalanan mengemis, dan berkelana dari rumah mereka ke kota Zigong, Chengdu dan Guiyang.
Alih-alih pergi ke sekolah, Zeng dimanfaatkan sebagai pengemis anak, karena penampilannya. Di tahun 2013, ayah Zeng meninggal akibat kanker lambung, meninggalkan dia sendirian di dunia ini.
Hal itu terjadi hingga ia bertemu dengan suami istri yang mendapatinya tengah mengemis di jalan. Tergerak mereka memungut Zeng dari jalan.
Guo Liu, 50, mengatakan bahwa ketika ia dan istrinya melihat Zeng, mereka tidak dapat mengetahui apakah ia merupakan anak perempuan atau laki-laki karena, ia tak memiliki rambut dan menderita masalah fisik yang mengerikan karena kondisi medisnya.
Dia kini mendapatkan perawatan medis yang teratur dan meskipun ia kini berusia 20 tahun, ia nampak seperti seorang anak berusia delapan tahun dan memiliki mental seorang anak berusia sekitar lima atau enam tahun.
"Kami berencana untuk membawanya setelah Festival Musim Semi ke dokter di ibukota Beijing yang mungkin bisa membantunya. Untuk saat ini dia baik-baik saja dengan kami, tapi kami ingin mencoba dan masuk ke posisi di mana dia mungkin bisa melakukan sesuatu untuk dirinya sendiri ketika kita tidak lagi mampu merawatnya," tuturnya.
Zeng masih berkeinginan untuk pergi ke sekolah meskipun tidak ada sekolah yang akan menerimanya kerena usianya yang melampaui pertumbuhan tubuhnya.
sumber : tribun