Di Pelabuhan Merak Benda Mirip Bom Ditemukan - Dreaming Post
Online Media Realiable // Layak dibaca dan perlu!!
Home » , , » Di Pelabuhan Merak Benda Mirip Bom Ditemukan

Di Pelabuhan Merak Benda Mirip Bom Ditemukan

Written By Dre@ming Post on Rabu, 15 Juli 2015 | 22.06

Anggota Gegana Brimob Polda Banten mengamankan barang yang diduga bom di areal parkir Pelabuhan Merak, Rabu (15/7) dini hari. Kepala Kepolisian Daerah Banten Brigadir Jenderal (Pol) Boy Rafli Amar mengatakan, setelah diperiksa, benda itu hanya gulungan kertas berisi semen.
CILEGON - Benda menyerupai bom ditemukan di toilet dekat pelataran parkir Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, Rabu (15/7) dini hari. Peristiwa itu tidak terlalu mengganggu arus mudik dan benda yang dicurigai telah dipastikan tidak berisi bahan peledak.

Kepala Kepolisian Daerah Banten Brigadir Jenderal (Pol) Boy Rafli Amar mengatakan, setelah diperiksa, benda itu hanya gulungan kertas berisi semen. "Bukan bom. Selain itu, ditemukan bungkusan plastik berisi pakaian dan kue di pinggir pelataran parkir. Benda-benda ditemukan sekitar pukul 00.30," ucapnya.

Berdasarkan pemantauan, peristiwa itu menjadi perhatian pemudik, lalu mereka berkerumun untuk melihat penanganan benda yang dicurigai. Garis polisi dipasang di depan toilet dan di pelataran parkir. Benda yang dicurigai berbentuk silinder dengan sumbu dan ditemukan di ventilasi toilet.

Di pelataran parkir, sebuah mobil menyalakan lampu sirene terus-menerus. Setidaknya, seorang mengenakan baju penjinak bom. Sejumlah polisi berjaga-jaga di sekitar mobil dan menghalau warga yang dianggap terlalu dekat untuk menjaga jarak hingga sekitar 50 meter.

Benda ditemukan penjaga toilet yang kemudian melaporkannya kepada petugas pos pengamanan. Selanjutnya, tim penjinak bom mengidentifikasi benda itu di Markas Komando Brimob Banten, Serang, Banten. Benda dimasukkan dalam tabung pengaman, lalu diurai.

"Penanganan tidak boleh dianggap main-main. Harus penuh kewaspadaan. Itu prosedur operasi standar. Benda tidak bisa diurai di tempat umum," kata Boy. Proses identifikasi untuk memastikan bahwa benda itu bukan bom akhirnya selesai sekitar pukul 05.30.

"Soal pelaku iseng dan punya maksud menimbulkan suasana menakutkan, itu patut diduga. Kami sedang menyelidiki, termasuk siapa pelakunya," ucapnya. Personel pengamanan Pelabuhan Merak terus meningkatkan pengawasan dan aktif mengecek hal-hal yang mencurigakan.

Menurut Mario S Utomo dari Humas PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry (Persero) Cabang Merak, arus mudik di Pelabuhan Merak tak terganggu dengan penemuan benda mencurigakan. Keberangkatan dan kedatangan kapal tidak terpengaruh.

"Suasana aman dan kondusif. Kami berkonsentrasi penuh untuk menghadapi puncak arus mudik yang kemungkinan terjadi dalam dua hari ini," katanya.







sumber : kompas
Share this article :

Visitors Today

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dreaming Post - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Sorga 'n Neraka